Pembangunan Penelitian Objek Benda Langit di Kupang
Teknologi - Indonesia dalam beberapa tahun terakhir berusaha untuk menyelesaikan pembangunan observatorium nasional di Gunung Timau, Nusa Tenggara Timur dan Pusat Sains di Tilong, Kupang. Pembangunan observatorium nasional itu telah mulai dikerjakan sejak tahun 2017 dan ditargetkan rampung pada tahun 2021 dengan anggaran sebesar Rp 340 miliar.
Proyek ini dikerjakan kerjasama antara Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional, Institut Teknologi Bandung, Universitas Nusa Cendana, Pemerintah Povinsi NTT dan Pemerintah Kabupaten Kupang. Teleskop yang berdiamater 3,8 M akan menjadi fasilitas utama dari observatorium dan merupakan teleskop terbesar di Asia Tenggara.
Observatorium Nasional Timau ini bertujuan untuk menjadi pusat observasi astronomi Indonesia dan pemberdayaan kawasan Indonesia Timur yang mencakup penelitian berbagai objek benda langit. Benda langit yang dimaksud berupa Planet, Komet, Asteroid, Galaksi dan Benda langit lainnya.
Post a Comment for "Pembangunan Penelitian Objek Benda Langit di Kupang"