Kerajaan Bisnis Milik Anak Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka
Tambnas News - Anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka makin memantapkan diri untuk terjun ke dunia politik. Sebelum terjun ke dunia politik, ayah kandung Jan Ethes Srinarendra ini dikenal sebagai pebisnis di berbagai bidang usaha. Berikut deretan bisnis milik Gibran :
1. Chili Pari
Usaha ini menjadi awal bisnis perdana bagi Gibran yang mulai dirintisnya pada 2010. Chili Pari merupakan usaha katering yang dijalankannya cukup lama. Berkat kiprahnya di dunia usaha, Gibran pun dipercaya untuk menjadi Ketua Asosiasi Perusahaan Jasa Boga Indonesia (APJBI) Kota Solo.
2. House of Knowledge
Selain itu, Gibran juga mendirikan House of Knowledge yang dibangunnya khusus untuk melatih karyawan lepas katering Chili Pari agar lancar berbahasa Inggris.
3. I color
Bisnis reparasi produk kenamaan Apple dengan nama I color.
4. Tugas Negara Bos
Bisnis e-commerce dengan berjualan jas hujan bermerk Tugas Negara Bos. Jas hujan tersebut dijual hanya secara online lewat sejumlah platform ataupun marketplace.
5. Markobar
Pada bisnis kali ini Gibran bekerjasama dengan sang adik, Kaesang Pangarep. Gibran membuka bisnis baru, yakni Kafe Markobar. Kafe yang menjual aneka martabak itu kini menjamur di berbagai kota di tanah air.
6. Mangkok Ku
Gibran dengan Kaesang bekerjasama dengan Chef Arnold Poernomo untuk berbisnis kuliner. Ketiganya membuka restoran Mangkok Ku yang belokasi di Jalan Tanjung Duren Raya, Jakarta Barat.
7. Markobar
Pada bisnis kali ini Gibran bekerjasama dengan sang adik, Kaesang Pangarep. Gibran membuka bisnis baru, yakni Kafe Markobar. Kafe yang menjual aneka martabak itu kini menjamur di berbagai kota di tanah air.
8. Siap Mas
Belum selesai, kedua putra Presiden Jokowi tersebut kemudian memperkenalkan produk makanan hasil kolaborasi mereka berdua lewat brand 'Siap Mas'. Siap Mas menghadirkan produk minuman dan makanan ringan seperti keripik dengan nama Ngedrink dan Kemripik di berbagai minimarket.
Post a Comment for "Kerajaan Bisnis Milik Anak Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka"