Pengukuran Yang Dilakukan Saat Overhaul Supaya Menghasilkan Performa Yang Maksimal
Tambnas Edukasi - Komponen-komponen pada diesel engine senantiasa bergesekan saat bergerak, yang mengakibatkan keausan pada komponen-komponen terkait. Semakin besar keausan yang terjadi mengakibatkan komponen tidak bekerja secara normal, dengan kata lain tidak dapat mencapai performa terbaiknya. Oleh karena itu harus dilakukan pengukuran saat melakukan overhaul, sehingga engine yang telah di overhaul akan kembali pada performa maksimal. Pengukuran yang dilakukan diantaranya ialah sebagai berikut
- Backlash merupakan pengukuran jarak bebas atau clearance antara roda gigi yang bersinggungan. Pengukuran backlash dilakukan pada input shaft dan PTO gear, torque converter, bevel gear, pinion, axle, planetary gear system , final drive.
- Inside diameter adalah pengukuran diameter sisi dalam silinder pada suatu bagian komponen, misalnya pada proses disassembly power train yaitu Torque converter, Transmisi, Differential lock
- Outside diameter adalah pengukuran diameter sisi bagian luar pada suatu komponen. Komponen- komponen yang perlu dilakukan pengukuran outside diameter pada proses disassembly powertrain diantaranya yaitu: permukaan kontak coupling dengan oil seal, permukaan stator shaft free wheel, permukaan inner race one way clutch, dll.
Post a Comment for "Pengukuran Yang Dilakukan Saat Overhaul Supaya Menghasilkan Performa Yang Maksimal"